Setelah beberapa hari lalu melepas browser baru, Mozilla hari ini mengumumkan peredaran Firefox 8 Beta. Versi terakhir yang diklaim akan memberikan kenyaman lebih saat menjelajah dunia maya.
Mozilla memang menghadapi persaingan keras dengan Google Chrome, setelah memenangi pertarungan selama bertahun-tahun dengan perambah Microsoft, Internet Explorer.
Versi terbaru Firefox akan jadi kunci memantapkan dominasinya di jagat browser dunia. Audience share di kancah perambah masih dominan milik Firefox, namun akan mendapatkan kompetisi yang kian ketat dari para rivalnya.
Versi beta terbaru menambahkan feature dan elemen user interface yang membuat aktivitas browsing makin mudah dan jadi alat yang membantu developer membangun pengalaman di dunia web secara aman dan inovatif.
Feature baru termasuk munculnya Twitter sebagai default search option, restoring tabs on deman yang membuat user dapat memilih untuk merefresh tab tertentu dan pergerakan tab yang disisipi animasi.
Di update list juga tercantum perbaikan di sisi add-on control, WebSockets updates, HTML5 native untuk klik kanan, dan integrasi dengan elemen media HTML5.
Veroholic (nama fans veromons) bisa mendownload Firefox8 Beta untuk PC ataupun mobile device, klik di sini.
Kita lihat, rilis Firefox 8 Final-nya akan dilakukan kapan pastinya. Pasalnya, Firefox 7 saja dilepas hanya 6 pekan kemarin setelah rilis versi sebelumnya (Firefox 6).
source